Scba breathing apparatus adalah peralatan yang sangat penting dengan fungsi utama untuk membantu pernapasan. Alat ini sangat di butuhkan dalam kondisi darurat atau peristiwa berbahaya yang berpotensi mengancam keselamatan seseorang.
Scba atau self contained breathing apparatus seringkali di sebut sebagai alat bantu pernapasan yang memiliki tekanan udara atau SCBA. Alat satu ini biasa di gunakan oleh para petugas yang memiliki pekerjaan sebagai penyelamat seperti pemadam kebakaran.
Dalam tugasnya memadamkan kobaran api yang sangat besar, tidak mungkin tim penyelamat tanpa menggunakan alat bantu pernapasan seperti scba breathing apparatus adalah pengaman. Pekatnya asap serta kobaran api sangat panas dapat membuat seseorang kesulitan bernapas.
Untuk itulah alat satu ini sangat penting dan wajib di pakai petugas pemadam kebakaran. Dengan menggunakan alat ini, kondisi berbahaya dapat di tanggulangi sehingga petugas terjamin keselamatannya saat menjalankan tugas.
Tiga Komponen Utama Scba Breathing Apparatus Adalah
Scba breathing dalam penggunaannya bisa di lakukan secara mandiri. Hal ini di sebabkan karena rangkaian sistem pernapasannya tidak bergantung pada persediaan udara yang ada di selang panjang serta tabung udara bertekanan.
Udara yang mengalir pada masker BA bukan termasuk oksigen murni, namun berupa udara yang telah melalui proses filterisasi serta kompresi. Sehingga alat bantu pernapasan ini bersifat resisten terhadap api sekaligus menyuplai udara yang layak terhadap pengguna agar dapat bernapas.Scba breathing apparatus adalah BA yang mengandung tiga komponen utama, yaitu sebagai berikut:
- Tangki atau tabung udara dengan tekanan tinggi dan volumenya bervariasi. Pada umumnya tabung memiliki volume sebesar 2L, 3L, 4L, 5L, 6l, 8L dan yang paling besar adalah 9L.
Tangki udara terbuat dari bahan keras anti api seperti aluminium, baja atau finer composite.
- Regulator yang berfungsi sebagai pengatur tekanan
- Sambungan inhalasi yang berbentuk corong mulut atau masker mulut dan wajah
Bagian Penting Lainnya dari Scba Breathing Apparatus Adalah
Alat bantu pernapasan untuk kondisi darurat scba mempunyai beberapa bagian penting lainnya. Bagian ini sangat penting keberadaannya dan membantu kinerja alat menjadi maksimal. Komponen tersebut adalah sebagai berikut:
- Backpack plate
Alat ini memiliki fungsi utama sebagai alat akomodasi tabung atau tangki udara berbentuk silinder.
- Reducer valve
Reducer valve merupakan alat penurun tekanan tabung udara dari tekanan tinggi menjadi tekanan lebih rendah. Rata-rata tekanan pada scba breathing apparatus adalah berkisar 300 Bar, 200 Bar, 150 Bar. Namun setelah melewati reducer valve akan menjadi lebih rendah yakni 8 Bar saja.
- LDV atau lung demand valve
LDV mempunyai peranan sangat penting, yakni berfungsi sebagai pengatur konsumsi dari tabung menuju masker full face.
- Masker full face
Masker full face yang menutup seluruh bagian wajah bertujuan melindungi bagian muka agar terhindar dari udara yang telah bercampur dengan racun. Alat ini juga bisa mencegah kadar oksigen kurang dari jumlah minimal yang dibutuhkan.
- Pressure gauge
Scba breathing apparatus adalah alat yang dilengkapi pressure gauge. Komponen ini bisa bertindak sebagai media yang mampu memberikan informasi tekanan tabung udara.
- Warning whistle
Alat ini memiliki peran sebagai peluit penanda. Biasanya peluit tersebut akan dibunyikan sebagai tanda peringatan di saat tekanan udara di dalam tabung breathing apparatus telah menipis. Melalui pertanda ini, pengguna harus segera meninggalkan tempat atau segera keluar dari kondisi berbahaya.
Penggunaan scba breathing apparatus adalah sebagai penyelamat. Dalam kondisi darurat seseorang pekerja dengan penuh risiko seperti pemadam kebakaran harus menggunakannya sesuai prosedur yang benar.
Keselamatan kerja menjadi prioritas utama meski para petugas pemadam kebakaran harus menyelesaikan tugasnya dengan maksimal.
Bagi Anda yang saat ini tengah mencari alat pernapasan, maka direkomendasikan untuk menghubungi PT. DUNIA CAKRAWALA.
Perusahaan kami telah bergerak di bidang pengadaan barang serta scba breathing apparatus alat keselamatan kerja sejak tahun 1999. Instansi swasta dan pemerintah telah mempercayakan kepada kami sebab, kami selalu menyediakan produk yang berkualitas.