Gambar breathing apparatus bisa Anda amati dengan seksama, apabila saat ini tengah mempelajari cara penggunaannya ataupun punya rencana ingin membelinya. Alat bantu pernapasan satu ini memiliki peranan penting bagi perusahaan yang memiliki risiko tinggi. Selain itu di Indonesia sendiri penggunaannya untuk para petugas pemadam kebakaran dan juga awak kapal. Petugas pemadam kebakaran mempunyai risiko berbahaya ketika menjalankan tugasnya memadamkan kobaran api.
Selain api, debu dan asap berisiko membuat sesak napas hingga kerusakan paru-paru serius. Untuk itulah petugas pemadam kebakaran perlu menggunakan alat ini. Awak kapal yang bekerja di atas laut juga sudah tidak asing lagi dengan gambar breathing apparatus. Sebelum berlayar, seluruh kru telah di bekali dengan pelajaran penggunaan breathing apparatus. Sehingga pada saat terjadi bahaya seperti kebocoran gas atau kebakaran di dalam kapal, mereka bisa bergerak cepat menggunakan alat itu.
Gambar Breathing Apparatus Pemadam Kebakaran dan Awak Kapal
Breathing apparatus seakan menjadi senjata Andalan bagi petugas pemadam kebakaran saat bekerja di tempat kebakaran. Mereka menggunakan alat ini bukan sekedar untuk menahan rasa panas saja, namun juga sebagai media bernapas. Seperti di ketahui breathing apparatus dapat menyuplai oksigen kepada pengguna. Oksigen tersebut tersimpan pada tabung silinder kemudian di alirkan menuju masker. Selain itu, alat bantu pernapasan ini juga bisa melindungi bagian wajah dari risiko berbahaya.
Penggunaannya untuk pemadam kebakaran telah di wajibkan, begitu pula untuk para awak kapal. Bahkan kini setiap kapal telah membuat aturan agar alat tersedia sesuai jumlah awak yang ikut berlayar. Tindakan ini sebagai bentuk preventif atau pencegahan apabila terjadi kebakaran di dalam kapal. Kebakaran kapal menjadi kecelakaan paling berbahaya sebab keselamatan penumpang atau bahan yang di angkut menjadi taruhannya.
Untuk itulah awak kapal harus di bekali cara penggunaan serta pengetahuan lainnya mengenai breathing apparatus. Hal ini bertujuan agar mereka mampu mengoperasikan alat sesuai prosedur dan melakukan usaha penyelamatan secepat mungkin saat di butuhkan. Bagi Anda yang ingin membeli alat ini, di sarankan terlebih dahulu mencari informasi sebanyak-banyaknya. Hal ini bertujuan agar Anda dapat menentukan jenis apa yang di butuhkan.
Lebih baik bertanya langsung kepada ahli yang sudah berpengalaman, sehingga salah pilih jenis breathing apparatus bisa di hindari. Mengingat alat ini akan di gunakan di medan yang berisiko tinggi.
Spesifikasi dan Gambar Breathing Apparatus
Gambar breathing apparatus di perlukan sebagai media pengenalan. Pengguna alat bantu pernapasan harus mengerti dan memahami setiap komponen yang ada. Selain itu pengoperasian seperti pengecekan juga perlu di jelaskan secara mendetail agar mereka paham kinerja alat secara keseluruhan. Pengecekan sangat penting di lakukan terutama setelah alat di gunakan. Salah satunya adalah mengecek kadar oksigen yang tersisa di dalam tabung silinder. Apabila telah menipis hendaknya segera di isi, sehingga pada kondisi darurat dapat di manfaatkan.
Untuk melihat gambar breathing apparatus Anda bisa mencarinya di internet. Banyak sumber yang menyediakan informasi tersebut secara mendetail dan lengkap beserta penjelasan setiap komponennya. Di pasaran banyak sekali berbagai merek yang menawarkan breathing apparatus. Setiap merek tentu berbeda-beda kualitasnya, untuk itu Anda perlu memahami spesifikasi dari masing-masing produk. Berikut ini spesifikasi alat bantu pernapasan secara umum.
- Tabung silinder terbuat dari aluminium, baja atau komposit
- Kapasitas tabung silinder bervariasi mulai dari 6L hingga yang terbesar 9L
- Tingkat tekanan sekitar 200 Bar dengan berat mencapai 7.2 kg termasuk valve namun kondisi udara kosong
- Saat tabung telah diisi udara maka beratnya akan menjadi 8.4 kg
- Masker menutup seluruh wajah tanpa celah
- Dilengkapi dengan sabuk pinggang yang dapat disesuaikan ukurannya
Pada dasarnya spesifikasi dan gambar breathing apparatus setiap merek berbeda-beda. Namun spesifikasi di atas bisa Anda jadian sebagai acuan dasar. Untuk informasi selengkapnya disarankan menghubungi pihak penyedia. Bagi Anda yang ingin membeli perlengkapan keselamatan kerja, direkomendasikan untuk memilih kami PT. DUNIA CAKRAWALA. Kami sudah memiliki jam terbang tinggi dan dipercaya instansi swasta juga pemerintah dalam urusan alat bantu pernapasan. Toko Alat Safety kami berpengalaman sejak tahun 1999, seluruh pengerjaan menggunakan peralatan canggih dan bahan berkualitas.